Pemkot Bekasi Keluarkan Edaran Perubahan Hari Libur Nasional Tahun 2021 -->

Pemkot Bekasi Keluarkan Edaran Perubahan Hari Libur Nasional Tahun 2021

Jumat, 06 Agustus 2021, 7:49 AM
Pemkot Bekasi Keluarkan Edaran Perubahan Hari Libur Nasional Tahun 2021

PATROLI BINS, KOTABEKASI - Pemerintah Kota Bekasi keluarkan Surat Edaran Tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 642 Tahun 2020, Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021.


Menindaklanjuti Keputusan Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor: 712 Tahun 2021, Nomor: 1 Tahun 2021 Nomor: 3 Tahun 2021 tentang Perubahan kedua atas Keputusan Bersama MenterI Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 642 Tahun 2020, Nomor 4 Tahun 2020, Nomor 4 Tahun 2020 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021 Mengubah Hari Libur Nasional Tahun Baru Islam 1443 Hijriah yang semula jatuh pada hari selasa tanggal 10 Agustus 2021 menjadi hari Rabu tanggal 11 Agustus 2021, mengubah hari Libur Nasional menetapkan Hari Libur Nasional Maulid Nabi Muhammad SAW yang semula jatuh pada hari Selasa tanggal 19 Oktober 2021 menjadi hari Rabu tanggal 20 Oktober 2021, dan menghapus Cuti Bersama Hari Raya Natal tanggal 24 Desember 2021 sebagai berikut :


A.Hari Libur Nasional 2021:


1 Januari : Tahun Baru 2021 Masehi

12 Februari : Tahun Baru Imlek 2572 Kongzili

11 Maret : Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW

14 Maret : Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1943

2 April : Wafat Isa Al Masih

1 Mei : Hari Buruh Internasional

13 Mei : Kenaikan Isa Al Masih

13-14 Mei : Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah

26 Mei : Hari Raya Waisak 2565

1 Juni : Hari Lahir Pancasila

20 Juli : Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah

11 Agustus : Tahun Baru Islam 1443 Hijriah

17 Agustus : Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

20 Oktober : Maulid Nabi Muhammad SAW

25 Desember : Hari Raya Natal


B. CUTI BERSAMA TAHUN 2021

12 Mei : Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah


C. Untuk pelayanan langsung kepada publik yang mencakup kepentingan masyarakat luas seperti: RSUD, Puskesmas, Pemadam Kebakaran, Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman, Pengelolaan Pasar dan Satuan Polisi Pamong Praja atau unit kerja yang sejenis agar pimpinan unit kerja mengatur jadwal cuti bersama pegawainya dalam upaya pelayanan kepada masyarakat tetap terlayani;


D. Pelaksanaan cuti bersama tidak mengurangi hak cuti pegawai sesuai peraturan perundang-undangan dan ketentuan yang berlaku. 


(Bon/ Humas)

TerPopuler