Helmi Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi : Dinas Bina Marga Pemkab Bekasi Harus Konsisten Penanganan Pembangunan Jalan Kalimalang -->

Helmi Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi : Dinas Bina Marga Pemkab Bekasi Harus Konsisten Penanganan Pembangunan Jalan Kalimalang

Minggu, 25 Februari 2024, 12:20 PM
Helmi  Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi : Dinas Bina Marga Pemkab Bekasi Harus Konsisten Penanganan Pembangunan Jalan Kalimalang


PATROLI BINS, KABULATEN BEKASI- Helmi SE Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi Fraksi Gerindra menegaskan Pemkab Bekasi tidak ada keseriusan dalam menyelesaikan rusaknya sepanjang jalan di Kalimalang.


Masukan saran, anggota Dewan dari Fraksi Gerindra ini terhadap penanganan fasilitas umum yang sangat penting bagi masyarakat Kabupaten Bekasi terhadap Pemkab Bekasi khususnya kepada dinas terkait dalam penyelesaian jalan di Kabupaten Bekasi  cukup beralasan.


Menurut Helmi, sebab Jalan Kalimalang itu adalah akses utama untuk menuju Kabupaten lain dan menjadi etalase kemajuan Kabupaten Bekasi. Sementara Kota Bekasi dan Kabupaten Kerawang telah selesai menuntaskan pembangunanya.


"Yang menjadi pertanyaan selama ini. Kenapa Pemkab Bekasi selama 18 tahun membangun Jalan Kalimalang tidak selesai. Ada apa ini. Makanya saya minta dinas yang bertanggung jawab secara tekhnis agar dalam menangani dan menyelesaikan secara berkelanjutan. Jangan setengah setengah. Ketika membangun A belum selesai, sudah bangun B. Sehingga kita menilai negatif terhadap penanganan pembangunan yang dilakukan dinas tekhnis Pemkab Bekasi," kata Helmi dalan wawancara dengan Patroli Bins, Kamis (22/2/2024).


Helmi menegaskan Dinas Bina Marga Pemkab Bekasi harus konsisten dalam penanganan pembangunan Jalan Kalimalang. Contohnya untuk Jalan Kalimalang ini sudah dilakukan 2 tahun masa anggaran berjalan jangan putus. Untuk tahun 2024-2026 masukan dalam Anggaran Belanja Tambahan (ABT) sampai benar-benar tuntas. Sehingga Pemkab Bekasi ada prestasi bisa membangun Jalan Kalimalang sampai selesai


Sebab tambah Helmi, Jalan Kalimalang ini menjadi akses utama bagi para pemudik setiap tahunnya. Menjelang masuk hari raya Idul Fitri dan hari besar lainnya yang dipakai para pemudik pulang kampung. Jadi bagaimana bisa menilai Kebupaten Bekasi bagus. Maka dibangun sebaik mungkin jalan Kalimalang sebagai etalase keberhasilan pembangunan Kabupaten Bekasi.


Helmi menambahkan dengan berhasil membangun Jalan Kalimalang. Maka bangunlah jalan jalan setiap kecamatan. Mana jalur jalan yang berbasis pengunaannya banyak dilalui. 


Minta datanya kepada Dinas Perhubungan ( Dishub). Di Kecamatan mana tingkat lalulintasnya padat. Jadi bisa diketahui mana yang perlu dilebarkan dan diperbaikai. Maka disitulah perlu koordinasi masing-masing dinas tekhnis di Kabupaten Bekasi.


Contohnya, jangan semua pembangunan jalan yang dipukul rata menggunakan beton K-350 untuk semua se Kabupaten Bekasi. "Harus dilihat mana countur jalan yang labil seperti di Cikarang Pusat maka harus menggunakan spek kualitas beton semen yang lebih tinggi lagi," katanya.


Menurut Helmi, masalah pembagunan jalan jalan di Kabupaten Bekasi. Pihak Komisi III yang dipimpinnya sudah banyak memberikan masukan kepada dinas tekhnis, seperti Dinas Perkimtam dan Ciptakarya agar bisa melakukan survey dan kajian bagaimana membangun jalan dengan kualitas yang baik. 


Tujuanya,   agar bisa menghemat anggaran  Sehingg bisa menghasilkan jalan dengan umur jalan yang bisa diketahui.


"Artinya, umur dari bangunan yang telah dibangun bisa diketahui sampai berapa tahun. Sehingga bisa menghemat anggaran.  Jangan kalau sudah dibangun. Baru beberapa bulan sudah rusak. Kondisi tersebut kalau terus terjadi akan memboroskan anggaran," ungkap Helmi menutup wawancara dengan Patroli Bins.


Humas/Adv

TerPopuler